"There is no greater agony than bearing an untold story inside you." — Maya Angelou
Selasa, 14 Oktober 2014
Senin, 13 Oktober 2014
For the love of RED.
Sinopsis:
Pernakah kau diduakan?
Arlani Kayana,
gadis 23 tahun, penyuka warna merah yang bekerja di sebuah redaksi majalah.
Mempunyai kenangan buruk dengan lelaki di masa lalunya. Ia selalu menjadi
korban perselingkuhan. Baik itu dengan (mantan) sahabatnya sendiri ataupun
dengan lima orang sekaligus. Dari trauma itulah yang membuat Lani tidak pernah
mau menjalin hubungan yang serius dengan pria.
Ya, ini sebuah kisah tentang orang yang diduakan...
Suatu hari
atasannya memberikan ia tugas yang membuatnya harus mengorek kembali masa
lalunya yang suram itu. Sebuah perbincangan dengan sahabatnya, Manda membuatnya
melontarkan sebuah candaan yang mungkin akan merubah takdirnya kedepannya.
Tapi dari sisi orang kedua itu sendiri...
Takdir
membawanya bertemu kembali dengan seorang lelaki asing ber-tuxedo putih yang mengajaknya berdansa di sebuah pesta. Lelaki itu
malah membawanya pada hubungan yang tidak bisa diterima oleh logikanya. Tapi
hati berhasil mengubah segala logika yang ada. Namun cinta juga yang membuatnya
menjadi lebih runyam.
Karena terkadang, yang pertama bukan selalu yang
utama.
Mampukah Lani
menemukan apa makna “merah” yang sebenarnya seperti yang dikatakan Raga pada
pertemuan pertama mereka?
Available @grasindo_id 021-53650110/11 ext 3901/3902
Sabtu, 16 Agustus 2014
Former fanfict writer?
Dear kamu semua yang membaca ini,
Pernah baca kata-kata itu di akun wattpad saya? Ada yang merasa aneh
dengan ‘former fanfict writer’ yang
saya tuliskan di akun wattpad saya?
Yaps, sejujurnya semenjak saya menuliskan kata-kata itu di akun wattpad saya. Saya benar-benar merasa
kalau saya memang sudah bukan penulis ff lagi. Karena jika pun saya menulis
menggunakan karakter ff, saya aslinya tidak menulis pake nama mereka. Itu hasil
replace all menggunakan nama mereka.
Hehehe. Awalnya, saya masih ragu dan mencoba menulis pake ff lagi. Tapi selalu
buntu, ‘nyawa’ yang dulu pernah ada di dalam imajinasi saya seakan menguar
begitu saja. Ya, begitu saja.
Saya tahu, jika saya menggunakan
nama-nama mereka ke dalam imajinasi liar saya. Itu mempunyai copyright masing-masing. Ada yang
mungkin nggak peduli, ada yang mengizinkan asalkan dengan aturan tertentu
adapun yang tidak menyukainya dan mencemoohnya sebagai ‘fantasi’ belaka. Whatever! Apapun itu, saya menyadari
kalau cerita saya tetap memakai nama mereka, cerita saya tidak akan berkembang.
Imajinasi saya juga, berbeda jauh
dengan kepribadian mereka masing-masing. Sangat berbeda. Saya tahu, Cakka yang
sering saya pakai untuk karakter lelaki saya, sama sekali bukan seorang lelaki
yang menyukai cewek lugu, polos yang bahkan kudet dengan tren yang ada. Pada
kenyataannya, mungkin ia lebih menyukai cewek yang dewasa, seksi dan up to date dengan tren yang ada. Juga
bukan sama sekali cowok yang badboy dengan
banyak selingkuhan namun bakal setia jika pada gadis manis yang apa adanya. Mungkin,
dia tipe yang setia pada satu gadis tanpa selingkuhan yang menyukai gadis
cantik dengan polesan make-up. Sikap
Cakka ‘pada kenyataan’ yang moody juga
semakin menghancurkan ‘nyawa’ yang sudah lama bersemayam di dalam nama itu.
Saya juga tahu, Oik yang sering saya pakai untuk karakter perempuan saya saya,
sama sekali bukan seorang gadis yang lugu, polos dan kudet dengan tren yang ada.
Pada kenyataannya, mungkin ia adalah cewek yang juga suka mengikuti tren,
kadang berpenampilan terbuka juga dan nggak selugu dan polos seperti dalam
bayangan saya. Juga bukan sama sekali cewek yang goodgirl dan masih asing dengan yang namanya pacaran. Mungkin dia
tipe yang udah sering pacaran bahkan show
the world about her relationship. Whatever
they are now! It is yours. I’m not
jealous of. Just be yourself. Saya malah nggak mau dengan karakter-karakter
‘fiksi’ yang saya buat tentang kalian malah membuat orang-orang di sekitar
berharap lebih tentang kalian. Hi guys it’s
a fiction.
Maka dari pada saya dikatakan terbuai
dengan yang katanya fantasi belaka sama
orang-orang yang terlibat di dalam karakter cerita saya. Mending saya
menciptakan karakter sendiri yang copyright-nya
di tangan pribadi saya sendiri. Jika mereka mengingikan kebebasan tanpa FANTASI! SAYA JUSTRU MENGINGINKAN
KEBEBASAN DENGAN FANTASI! Jadi jika bertolak belakang, saya akan mundur
menggunakan nama kalian.
Hei... sebelum menulis ini, mood menulis saya hancur memikirkan
beberapa hal di atas. Maka dari itu saya vakum menulis untuk beberapa saat ini.
Maaf buat teman-teman yang menunggu tulisan saya. Saya tetap menulis, tapi
tidak dipublikasikan untuk sementara waktu. Saya mau ketenangan sebentar.
Buruknya, lewat tulisan ini, saya akan
berhenti menulis fanfiksi. Maaf buat teman-teman CF yang menunggu lanjutan
cerita mereka. Mungkin cerita yang memakai nama-nama yang bersangkutan tidak
akan saya lanjutkan. Apalagi cerita yang memakai ruang lingkup besar di sekitar
mereka atau yang terlalu mengusik kehidupan pribadi mereka. Walaupun begitu I still thank to ‘em. Makasih buat
pengalaman menulis yang menyenangkan dengan meminjam nama-nama kalian. Makasih jugaa
buat yang sudah membaca karya saya dari tahun 2009-2014.
Berat rasanya, tapi... saya tidak mau
karya saya dianggap kacangan oleh segelintir orang yang menganggap fantasi itu
omong kosong. Kalian bisa berkata seperti itu, karena kalian mungkin mencintai
musik. Jika saya mengatakan musik itu omong kosong tentu kalian akan membantahnya
habis-habisan, bukan? Sayangnya, saya juga mencintai musik. Jadi, sama seperti music speaks the soul. Menurutku, Fantasy speaks the hidden feel. Mungkin,
menurut kalian saya salah tanggapan? Tapi begitulah kenyataannya, saya merasa
direndahkan dengan itu semua. Mungkin itu terlalu childish? Whatever! Saya
hanya seseorang yang mau bebas menulis tanpa aturan yang terlalu mengikat.
Apapun itu, biarkan fantasilah yang memainkan perannya sambil menunggu tanggal
18 Agustus. Karena.. 18 Agustus bakalan spesial! Tahu nggak kenapa? Pasti tahu
dong.
Pasti!
Karena..
...
...
TAYLOR SWIFT BAKAL NGADAIN LIVE STREAM MEMBAHAS SOAL SINGLE/ALBUM BARUNYA
WHUAAA... SO EXCITED! (Walaupun sedih
kejayaan RED bakalan berakhir dengan itu :’)
Semoga di album ini menambah inspirasi buat saya lagi... #plak hahaha.
OKE BYE!
Salam cinta,
Fhily.
Kamis, 31 Juli 2014
Telenovela – Tontonan #Generasi90an
Bersyukur saya terlahir di awal tahun 90an. Jadi masih
sempet dapet waktu booming-nya
telenovela. Di saat sekarang K-Drama lagi menjadi tren. Saya malah kangen
dengan acara tv yang satu ini. Dulu telenovela wara-wiri dimana-mana. Dulu
inget waktu tante-tante di sekitar kompleks teriak kayak gini “Esmeralda mulaiiiiii.” Dan tiba-tiba
segerombolan tante-tante yang baru selesai memasak mengadakan nobar. Udah ribut
banget dengan telenovela itu. Tadi malam nostalgia telenovela bareng Tesa. Dan
menghasilkan sejumlah judul telenovela yang masih diingatan kita.
Mau absen menyebut-nyebut telenovela yang pernah saya
tonton, tontonan orang dewasa:
1.
Maria cinta yang
hilang: Pemeran utamanya Thalia si Ratu Telenovela. Gara-gara ini ada permainan
di kampung halaman saya yang memakai nama-nama di telenovela ini. Begini
bunyinya: “Bak… bak Maria, Maria
Victoria, Luis Fernando, Paman Pirang menjadi Tita melawan Soraya, Carlota
Pantat Bebek.” Hahahahahahaha. Paling famous
itu di kampung halaman saya adalah “Carlota” sampe sekarang Carlota itu
sudah dijadikan julukan baku menggantikan kata Cerewet. Setiap orang yang
cerewet dikatakan Carlota. Padahal kan Carlota itu bukan cerewet tapi pembantu
yang tukang nguping dan jalannya pantatnya kayak bebek wkwkwkwk.
2.
Maria mercedes: Ini
pemerannya Thalia juga. Diputar tahun 1998 dan saya baru berusia 5 tahun. Jadi cuma
ingat-ingat dikit ceritanya. Yang pasti si Maria ini janda kaya trus ada tante
siapa gitu yang mau menguasai hartanya dengan menyuruh anaknya dekat-dekat sama
Maria Mercedes ini, eh malah kepincut beneran anaknya itu hahahaha.
3.
Esmeralda: Ini
tante-tante kompleks paling ribut kalau udah mulai deh. Langsung teriak sana teriak
sini trus nobar deh mereka. Pokoknya soundtrack
versi indonesianya paling menancap. Esmeralda
di matamu terlihat cinta bergelora. Ceritanya tentang Esmeralda yang buta.
Nah, ada Ratu Telenovela si Thalia. Ada Raja Telenovela si Fernando Colunga. Di sini si Fernando Colunga beradu akting dengan Leticia Calderon.
4.
Esperanza: Judul
aslinya Nunca Te Olvidare. Udah agak lupa sama ceritanya. Tapi ini si Fernando
Colunga lagi deh yang jadi cowoknya. Yang saya ingat itu abis Esmeralda ada
Esperanza trus saya waktu kecil berniat kalau punya anak kembar mau menamakan Esmeralda
dan Esperanza wkwkwk. Tapi keren kan kalau kayak gitu.
5.
Rosalinda: Quada si kede narason paramarnis so kamente
porosi brebente qe porti latemaskuerte corason (waktu kecil saya nyanyinya
liriknya kek gitu padahal bukan wkwkwk). Rosalinda ini juga paling terkenal di kampung
saya. Sampe ada orang yang namain anaknya Rosalinda saking addict-nya sama ini film. Saya tuh masih ingat beberapa adegan di
film ini sampe sekarang. Hahahaha. Saking emak saya nge-fans banget sama
Rosalinda ini. Jadi nggak pernah lewat biar sehari. Rosalinda si gadis penjual
bunga yang dinikahi oleh Fernando Jose Altamirano del Castillo (Apal lho
namanya). Nanti mereka punya anak namanya Erika. Si Fernando Jose gantengnya
maksimal sih u.u. Trus saya paling ingat yang waktu Rosalinda, Fedra sama
Mamanya Fernando Jose check-up di
Rumah Sakit. Trus hasil check-up-nya
tertukar karena mereka bilang nama mereka sama-sama Ny. Altamirano del
Castillo. Hahaha. Pokoknya Rosalinda Ay
Amor… Ay Amor! Ingat adegan Fedra jadi kertas hahahahahahaha.
6.
Marimar: Marimar… Aw… Costeaita soy… Marimar ini
dulu paling terkenal dengan theme-song “AW”-nya hahaha. Dimana-mana pasti ada
yang nyanyi aw…aw gara-gara Marimar. Tapi bagi saya yang memorable adalah PULGOSO. AAAAAA PULGOSO HOW CUTE YOU ARE… Anjingnya
Marimar itu mau bingitsssss. Trus adegan paling memorable itu pas si Marimar disuruh ngambil perhiasan pake mulut
di dalam genangan air becek. Yap, seperti biasa Thalia membintangi telenovela
tipikal Cinderella.
7.
Kassandra: Kalau
nggak salah Kassandra ini bukan telenovela Meksiko tapi Venezuela. Trus mama
saya suka bingit sama telenovela ini. Kalau saya kurang suka karena ceweknya
rada gypsi-gypsi gitu jadi saya nontonnya cuma sesekali. Tapi saya suka namanya
Kassandra bahkan menambahkan Kassandra ke daftar list nama anak wkwkwkwk. Oh
ya, ini juga rada crime gitu. Makanya
saya rada seram nontonnya masa suaminya terbunuh di malam pernikahannya.
8.
Carmenita: Saya
sebenarnya bingung ini dengan Camilla. Saya bingung Camilla atau Carmenita yang
jalan ceritanya dia pernah kerja di salon trus di sabotase sama orang yang
namanya Ada eh… pas usaha googling berhasil
ternyata bukan ini tapi Camilla. Trus telenovela ini yang ceritanya kayak
gimana ya? Perasaan saya pernah nonton gitu. Setelah kuperas memori kemungkinan
penggalan adegan yang cowoknya terpaksa menikahi si cewek karena katanya hamil
trus malam pengantinnya ceweknya itu malah haid. Trus ketahuan kalau dia
bohong-bohongan hamil. Cowoknya padahal sukanya sama si cewek pemeran utama.
Latarnya diperkebunan gitu. Apa ini Carmenita ya? Hahahaha. Lupaaaaa.
9.
Camila: Nah…
seperti yang saya utarakan saya bingung antara Carmenita dan Camila namun
ternyata setelah googling yang
membawa saya ke situs IMDb ternyata yang pemerannya bernama Ada itu di Camila.
Jadilah berarti Camila pemilik adegan salon itu ya. Hahahaha.
10. Betty La Fea: Betty La Fea ini paling memorable dari sisi penampilan. Poni
kuda, kacamata tebal dan gigi behel. Kalau Betty berbehel zaman sekarang
mungkin Betty adalah salah satu anak gaul. Sayangnya dia berbehel jaman begitu
jadilah dia culun.
11. Locura De Amor: Kalau judul Indonesianya Ada cinta di
sekolah. Uniknya saya duluan denger soundtracknya versi Indonesia bahkan masih
hafal sampe sekarang. Dulu saya punya kaset gitu isinya lagu-lagu telenovela
versi Indonesia dari Rosalinda, Amigos, dll. Eh ada judul asing Locura De Amor
tapi saya suka lagunya jadi saya hafalkan. Lagunya versi Indonesia kira-kira
begini:
Setiap Pria
akan jatuh cinta padanya
Begitupun aku
juga tlah jatuh cinta
Pandanganmu
bagaikan memberi harapan
Ungkapkanlah sayang
Menari dan
bernyanyi itu yang kulakukan iee iee iee’
Uh, Baby katakan
padaku
Kukan
mencintaimu seumur hidupku
Uh, Baby
datanglah padaku
Kukan
mencintaimu seumur hidupku
Kira-kira kayak begitu lagunya. Dan luckily, telenovela ini akhirnya di
putar waktu saya lagi di Tembagapura liburan.
12. Cinta Paulina: Di tengah Telenovela Thalia yang mainstream dengan kisah Cinderella.
Gabriela Spanic malah menggegerkan dengan telenovela yang satu ini. Kisahnya
nggak biasa. Tentang saudara kembar Paula dan Paulina. Mereka mempunyai
karakter yang berbeda. Paula yang sudah menikah malah menyuruh Paulina
menggantikannya di rumah suaminya karena dia mau bersenang-senang dengan
selingkuhannya. Eh… keadaan runyam karena dalam liburannya si Paula mengalami
kecelakaan dan harus koma membuat Paulina tertahan menggantikan Paula lebih
lama lagi. Ini telenovela di TPI dulu. Hahaha. Sampe rela ngedatangin Gabriela
Spanic ke Indonesia.
13. Paquita: Ini juga favoritnya mama. Dulu mama sering
nonton ini. Tapi saya sering dilarang nonton karena katanya tontonan orang
dewasa tapi tetep aja kalau mama putar saya kadang ikut nonton. Nah seperti
yang terjadi pada Carmenita dan Camila saya bingung antara ini atau Barbarita
yang ada adegan dia lagi berlibur atau apagitu di rumahnya seorang penulis.
Pokoknya nginap gitu. Penulis cerita horror pembunuhan gitu. Gara-gara dia
nginap penulis yang block-writer ini
jadi semangat menulis. Tapi dianya lari karena denger-denger semua yang ditulis
penulis itu benar-benar terjadi. Waktu itu pernah nemuin mayat di bawah pohon
setelah dia nulis cerita kayak gitu. Takut jadi korban selanjutnya dianya
pulang. Eh dibujuk buat balik sama siapa gitu. Soalnya katanya kepergian dia
membuat penulis itu block writer lagi.
Trus pas dia balik penulis itu semangat nulis lagi. Selanjutnya nggak tahu
lupaaa… tapi yang pasti kalau nggak salah ini adegan di Paquita sih. Lebih kuat
insting ke Paquita daripada Barbarita. Hohoho.
14. Barbarita: Ini blank banget cuma ingat pernah nonton
Barbarita. Tapi lupa ceritanya. Pas googling
ternyata ceritanya tipikal cerita Cinderella-nya Thalia namun bernasib sama
seperti Kassandra yang suaminya mati di malam pernikahan. Berarti membuat
insting saya meyakinkan adegan yang tadi saya tulis punyanya Paquita. Hahaha.
15. Victoria: Yang paling saya ingat itu episode terakhir
film ini yang membuat saya tidak bisa tidur 7 hari 7 malam *lebay*. Tapi ciyus…
menurut saya kala itu serem. Sosok yang paling saya ingat dari telenovela ini
adalah Gilda Gomez. Sang antagonis yang kalo matanya membesar sudah berhasil
membuat saya sembunyi di kolong meja (?). Pokoknya yang paling saya ingat itu
pas dia dikejar-kejar polisi, dia malah sembunyi di peti mayat. Nggak tahunya
hari itu peti mayatnya bakal dikuburkan dan dia dikuburkan hidup-hidup. Ahhh…
ingat mukanya yang pas dia kepanasan karena dikuburin hidup-hidup, menyeramkan.
Nasib orang jahat yang tragis.
16. Ramona: Masa nih ya, yang saya ingat dari telenovela
ini adalah saya nonton dan sayang nangis. Tapi, saya nggak ingat saya nangis
karena adegan apa. Yang saya ingat Ramona ini kayak orang-orang jaman purba
pakaiannya. Ini telenovela lain daripada yang lain. Setelah googling lagi akhirnya saya menemukan
kenapa saya sering menangis nonton telenovela ini. Duh… jadi ingat lagi
kesedihan telenovela ini. Ternyata suami Ramona, Alejandro meninggal karena
hukuman gantung saat Ramona sedang mengandung anaknya. Tapi yang membuat
menarik dari film ini twist-nya
karena Ramona jadinya dengan Felipe kakak angkatnya setelah mengetahui
kebenarannya. Sepertinya saya juga jadi tahu kenapa saya menangis parah pada ending-nya setelah Ramona berkata “sangat
bahagia”. Makasih so much buat google dan kawan-kawan yang membuat saya
mengingat telenovela ini :* mwah.
17. Mi Gorda Bella: Awalnya bingung judulnya. Yang saya ingat
cuma seorang gendut yang ikut kontes kecantikan yang dia menjawab dengan “toleransi”
trus dia juga tetap gendut di kontes itu. Kontesnya semacam miss Indonesia gitu.
Eh… dia yang terpilih. Itu telenovela apa ya? Seperti biasa mbah google memang sangat membantu. Akhirnya
dapat deh judulnya.
18. Udaaaaahhh saya cuma ingat 17 aja… yang ke 18 saya
baca sebuah sinopsis telenovela berjudul Juana La Virgen atau Keajaiban Juana
yang pernah tayang dulu. Tapi saya nggak pernah nonton. Tapi sinospsinya
menarik tentang siswa SMA yang ke rumah sakit trus dokternya malpraktek. Malah
menyuntikan sperma ke dalam tubuhnya. Sperma dari seorang pria yang berencana
dengan isterinya untuk bayi tabung. Tapi malah Juana yang hamil di saat dia
masih perawan dan akhirnya berurusan dengan ayah dari bayi di dalam
kandungannya. Ini anti-mainstream jadi
pengin buat cerita yang plotnya semacam ini hahahaha.
Kalau tontonan anak-anak:
1.
Amigos X Siempre:
Ini paling famous dulu nih. Sampe
saya koleksi poster dan kertas binder yang gambarnya Amigos semua. Dulu waktu
sekolah kelas 3 SD malah bagi peran. Saya itu Anna, teman saya Tesa itu
Lourdess trus Priska itu Patricia hahahaha. Pokoknya aneh-aneh deh. Anna,
Pedro, Santiago, Renata, Lourdess, Gilberto, Patricia, Rafael, Melisa,
Salvador, Amanda, Ernesto, dkk. Dulu sempat jatuh cinta parah sama Martin Ricca
gara-gara telenovela ini. Ngebela-belain buat beli kaset lagu-lagu amigos. Paling
inget sama yang keberangkatan mereka disabotase sama Ernesto. Membuat mereka
terdampar di pedalaman. Paling ingat pas mereka mau terjun payung. Dulu sampe
ngebayangin terjun payung rasanya gimana ya gara-gara ini. Trus ingat yang Anna
ketemu kakeknya yang ternyata mempunyai kekuatan yang sama dengan dia. Ingat
yang waktu Pedro bilang suka sama Anna. Hahahaha, pokoknya ini memori banget
deh telenovela ini.
2.
Petualangan
Amigos: Setelah Amigos tamat. Muncullah telenovela satu ini. Judul aslinya
Aventuras En El Tiempo. Kali ini memasangkan Belinda Peregerin (Anna) sebagai
Violetta dan Christopher Uckherman (Santiago) sebagai Angel. Suka sama yang
satu ini juga karena punya lorong waktu. Jadi mereka sering menjelajah ke masa
lalu dan masa depan dengan mesin itu. Trus suatu ketika mereka malah terjebak
dan tak bisa pulang.
3.
Maria Bellen:
Rambutnya Maria Bellen lucu bingits. Trus dulu pernah buat tarian dari lagu
pembukanya Maria Bellen.
4.
Chabelita: Duh
ini juga salah satu telenovela yang membuat saya bercucuran airmata. Sedih
bingit, tapi lucu juga. Ingat soundtracknya… Oh… Chabelita gadis kecil penuh pesona. Ingat yang waktu Chabelita
terdampar di rumahnya Gracia pertama kali dia berdoa dulu sama Tuhan Yesus dan
doanya dikabulkan :’) dianya jadi punya orang tua.
5.
Mariana Silvana:
Complices Al Rescate! Lagunya masih saya hafal sampe sekarang hahaha masih
sering nyanyiin lagunya sampe sekarang. Suka sama ceritanya, banyak
nyanyi-nyanyinya. Tapi saya lebih suka Complices Al Rescate versi Silvana lebih
modern. Tapi semangat nonton jadi menurun ketika Mariana dan Silvana tiba-tiba
berubah mukanya. Yap… Belinda Peregerin diganti sama Daniela Lujan. Nggak
sukaaaaaaa… aaaa… padahal ketika Belinda pergi Martin Ricca datang :( huhu
banget.
6.
Carita De Angel:
Dulce Maria lucu bangeeeet. Duh gemes. Suka sama ciripa anjingnya itu. Trus
suka bilang “Sipirili” gara-gara Dulce. Mendiang ibunya cantik. Trus dulu nggak
pernah absen nonton Carita De Angel kecuali mati lampu. Hahahaha. Paling benci
sama Veronica (calon ibu tirinya Dulce). Suka juga sama suster Cecilia cocok
sama Lusiando hahaha. Tante rambut palsu, Pastor Gabriel, Suster Fortunata,
dkk. Sampe beli-beli tabloid kalau ada berita tentang Carita De Angel. Hahaha.
7.
Vivan Los Ninos:
Di saat demam MVP Lover menjamur. Telenovela ini hadir di SCTV dan saya tetap
setia pada telenovela. Saya malah suka banget dengan telenovela ini. Marisol,
Diego, Citlali, Santiago, Simoneta, Angel, Polita, Brisa, Estrella, Lucas, dkk.
Lucu banget kisah cinta monyetnya Marisol dan Diego. Vivan Los Ninos juga
menempatkan Daniela Aedo sama seperti Carita De Angel sebagai pemeran utama.
Selain itu ada Danna Paola (Maria Bellen) sebagai Estrella. Saya masih rada
hafal sama theme song-nya. Paling saya ingat waktu Marisol nggak sengaja
nuangin tinta di lembar soal waktu mau ngintip soal apa yang bakal keluar tapi
Diego mengaku kalau dia yang menumpahkan tinta. Jadinya Diego di hukum trus Marisol
datang dan cium pipi Diego minta maaf. Hahahaha LOL banget. Kecil-kecil
cium-cium pipi.
8.
Alegrije Y
Rebujos: Saya malah ingat judulnya alegrije or rebugo hehehe ternyata salah.
Yang saya ingat ini tentang sihir-sihir gitu. Mereka terdampar di sebuah rumah
sihir gitu ada beberapa anak. Yang saya ingat juga sondtracknya rada cepat
mirip-mirip asereje wkwkwk.
9.
Suenos Y
Caramelos: Ini pernah tayang dimana lupa gitu stasiun tv-nya, pokoknya ini
telenovela anak terakhir yang saya nonton. Setelah itu nggak ada lagi. Setelah
hasil googling yang panjang nemu
judul itu. Lagunya kayak gini adalah
mimpi-mimpi dan permen-permen… ceritanya tentang anak kecil yang opanya
sekuriti gitu di sebuah toko trus dia sering imajinasi dan ada patung yang bisa
hidup. Patungnya itu tante rambut palsu di Dulce Maria.
Sekian telenovela yang masih melekat diingatan saya.
Dulu saya maniak telenovela banget. Trus akhirnya telenovela berakhir masa
kejayaannya dan diganti dengan drama dari Asia MVP Lover, At The Dolphin Bay,
Twins, Snow Angel, Asrama No. 13 dkk. Saya memang suka nonton dulu tapi betapa
saya sangat kehilangan Telenovela. Kini bertahun-tahun telah berlalu saya
semakin merasa kehilangan setelah pertelevisian Indonesia dikuasai sinetron
yang nggak berbobot dan drama-drama korea. Pengin deh ada stasiun TV yang
menyiarkan telenovela lagi. Huhuhu.
Rabu, 30 Juli 2014
Ketika…
Dalam rangka menghidupkan kembali blog ini. Mau banyak-banyakin postingan lagi.Kasihan blog yang tidak terurus ini. Judulnya kenapa ketika? Karena saya bingung mau memberi judul apa. Hahaha.
·
Ketika sepasang
kekasih bermusuhan dan ketika bersaudara saling jatuh cinta…
Pernah nonton
Divergent, kan? Yap. Film yang
diadaptasi dari novelnya Veronica Roth. Saya nggak akan membahas tentang alur cerita
filmnya. Tapi sejumlah bintang yang membintanginya. Yang menarik saya ketika membaca
Miles Teller masuk sebagai jajaran bintang Divergent. Yap, Miles Teller adalah lawan
main Shailene Woodley dalam film komedi drama romantis, The Spectacular Now. Di
The Spectaculer Now menempatkan Shai sebagai Aimee dan Miles sebagai Sutter
yang adalah sepasang kekasih. Sedangkan di dalam Divergent, Shai sendiri sebagaiTris
dan Miles sebagai Peter. Yang artinya mereka harus bermusuhan.
Di lain sisi
ada Film yang diadaptasi dari novel John Green, The Fault in Our Stars. Yang
menempatkan Shailene Woodley dengan Ansel Elgort yang merupakan Caleb Prior
atau kakaknya sendiri dalam Divergent. Shai memerankan Hazel sedangkan Ansel memerankan
Augustus. Shai dan Ansel sendiri didaulat menjadi dua orang yang saling jatuh
cinta.
Sekarang saya
jadi tahu kenapa mereka memilih Shailene Woodley sebagai seorang Divergent =))
·
Ketika
Allie menikahi John yang adalah mantan pacar sahabatnya…
Pernah
dong dengar cuap-cuapsaya di blog ini tentang Film adaptasi Novel Nicholas
Sparks? Diantaranya ada The Notebook dan Dear John. Di The Notebook mendaulat
Rachel McAdams (Allie) dan Ryan Gosling (Noah) sebagai sepasang kekasih.
Sedangkan dalam Dear John, Channing Tatum (John) dan Amanda Seyfried (Savannah)
sebagai sepasang kekasih. Bagaimanajika Allie malah jatuh cinta pada John? Yap.
Kalian dapat menemukannya di dalam The Vow yang mendaulat Rachel McAdams dan
Channing Tatum sebagai sepasang suami-isteri Leo dan Paige.
Oh wait! Bukannya Savannah frenemies-nya Allie waktu di Mean Girls? Ini bisa jadi plot cerita yang klise ya hahahaha.
Oh wait! Bukannya Savannah frenemies-nya Allie waktu di Mean Girls? Ini bisa jadi plot cerita yang klise ya hahahaha.
Kalian
tentu kenal Hermione dalam Harry Potter kan? Kalian juga pasti tahu dong Percy
Jackson? Yap, dua main hero and heroine dalam
filmnya masing-masing. Gimana ya, kalau Hermione malah terlibat friendzone
dengan Percy? Kalian bisa menemukannya dalam The Perks of Being Wallflower.
Film yang dibintangi Emma Watson dan Logan Lerman. Eh? Tapi bukannya Hermione
itu kakak iparnya Percy ya? Ah masa sih? Ciyus coba aja tonton film Noah.
Wah berarti Hermione ada affair dong sama adik ipar sendiri. Wow. Atau mungkin yang membuat hubungan Percy sama Hermione hanya sebatas Friendzone karena ada hubungannya sama Clary Fray? Tahu Clary Fray kan? Iya, The Mortal Instruments. Katanya doi digosipkan pernah Stuck In Love bareng Percy lho. Kok bisa? Coba deh nonton Stuck In Love. Ah tapi nggak mungkin... Pacarnya Clary bukannya leluhurnya si Hermione ya? Lho... nggak dengar gossip terbaru ya? Gosip apa sih? Clary malah lagi terlibat Friendzone Sama Finnick. Finnick mana? Finnick Odair itu lho yang di The Hunger Games. Ah kamu gossip mulu. Ih... nggak percaya banget sih? Tonton aja Love, Rosie yang bakal tayang Oktober nanti.
Wah berarti Hermione ada affair dong sama adik ipar sendiri. Wow. Atau mungkin yang membuat hubungan Percy sama Hermione hanya sebatas Friendzone karena ada hubungannya sama Clary Fray? Tahu Clary Fray kan? Iya, The Mortal Instruments. Katanya doi digosipkan pernah Stuck In Love bareng Percy lho. Kok bisa? Coba deh nonton Stuck In Love. Ah tapi nggak mungkin... Pacarnya Clary bukannya leluhurnya si Hermione ya? Lho... nggak dengar gossip terbaru ya? Gosip apa sih? Clary malah lagi terlibat Friendzone Sama Finnick. Finnick mana? Finnick Odair itu lho yang di The Hunger Games. Ah kamu gossip mulu. Ih... nggak percaya banget sih? Tonton aja Love, Rosie yang bakal tayang Oktober nanti.
Ada lagi
ketika... ketika yang lainnya? Drop your
comment :) Hahaha.
Langganan:
Postingan (Atom)